Tutup Iklan
DaerahPolitik

Antusiasme Milenial di Acara Ngagurat Bandung Bersama Pasangan Sahrul-Gun Gun

10
×

Antusiasme Milenial di Acara Ngagurat Bandung Bersama Pasangan Sahrul-Gun Gun

Sebarkan artikel ini
Antusiasme Milenial di Acara Ngagurat Bandung Bersama Pasangan Sahrul-Gun Gun
Pasangan Calon Bupati Bandung Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan hadir dalam acara Ngagurat Bandung "Bandung Baru, Bandung Maju" di Cafe Relatif, Cileunyi, Kabupaten Bandung (dok: Istimewa)

Ratusan milenial hadir dalam acara Ngagurat Bandung di Cafe Relatif, Cileunyi, Kabupaten Bandung. Selasa, 17 September 2024.

Acara ini diselenggarakan oleh Gerakan Untuk Rakyat (Gurat) dengan tema “Bandung Baru, Bandung Maju” dengan menghadirkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan.  

Berita Ini Di Sponsorin Oleh :
Scroll Ke Bawah Untuk Lihat Konten

Kehadiran pasangan calon tersebut mendapatkan sambutan antusias dari para peserta yang hadir, terutama kalangan milenial.  

Selain Sahrul dan Gun Gun, turut hadir pengamat politik H. Asep Komarudin sebagai narasumber yang menyampaikan pandangannya.  

Acara ini bertujuan mempererat hubungan milenial dengan calon pemimpin daerah sekaligus memperkenalkan visi dan misi Sahrul-Gun Gun.  

Dalam diskusi interaktif, peserta diberikan kesempatan bertanya dan berdiskusi tentang isu-isu yang relevan bagi kaum muda.  

Kang Deden inisiator Gurat menekankan, pentingnya partisipasi milenial dalam politik daerah demi perubahan menuju Bandung yang lebih baik.  

Menurut Kang Deden, acara ini menjadi sarana penting bagi milenial untuk mengenal lebih dekat calon pemimpin mereka.  

“Gurat berkomitmen terus menyelenggarakan acara serupa untuk meningkatkan kesadaran politik anak muda dalam menghadapi Pilkada 2024.,” tutup Deden.

Acara berakhir dengan sesi foto bersama sebagai simbol dukungan milenial terhadap pasangan Sahrul-Gun Gun Gunawan di Pilkada mendatang.(*)