SMP Falatehan Serpong kembali menyelenggarakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Ramah bagi peserta didik baru tahun ajaran 2025/2026. Kegiatan berlangsung selama empat hari dan diikuti oleh 65 siswa baru yang menunjukkan antusiasme tinggi.
Ketua panitia, Rohana, menyampaikan bahwa meskipun durasi kegiatan dipadatkan dari lima hari menjadi empat hari, seluruh materi inti tetap tersampaikan sesuai pedoman resmi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Menurutnya, penyesuaian dilakukan demi efisiensi waktu tanpa mengurangi kualitas kegiatan.
“Kami hanya menyesuaikan jadwal agar lebih efisien, tanpa mengurangi substansi maupun kualitas pembelajaran yang ingin disampaikan,” jelas Rohana.
Dengan mengusung tema “Mewujudkan Siswa Berilmu, Berkarakter, dan Berlandaskan Al-Qur’an,” MPLS tahun ini dirancang tidak hanya untuk mengenalkan lingkungan sekolah, tetapi juga menanamkan semangat belajar, nilai-nilai karakter, serta fondasi keislaman kepada siswa sejak awal.
Salah satu peserta MPLS, Muhammad Reza dari SDN Jombang 3, mengungkapkan rasa senangnya mengikuti kegiatan tersebut. “Bisa kenalan dengan banyak teman baru, gurunya baik-baik, dan kakak OSIS ramah serta selalu membantu. Rasanya betah di sini, apalagi dapat makan siang gratis,” ujarnya sambil tersenyum. Kesannya diamini oleh peserta lain yang juga merasa nyaman dan senang dengan suasana kegiatan.
MPLS Ramah ini juga mendapat perhatian dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang Selatan. Seorang pengawas pembina dari Dindikbud turut hadir dan berinteraksi langsung dengan siswa baru di lokasi kegiatan. Rohana menyebut bahwa kehadiran tersebut menjadi bentuk dukungan terhadap proses pembentukan karakter siswa sejak dini.
Dengan berakhirnya rangkaian MPLS, pihak sekolah berharap seluruh siswa baru dapat segera beradaptasi dan memulai proses pendidikan dengan semangat yang tinggi, berlandaskan ilmu pengetahuan, akhlak mulia, dan nilai-nilai Al-Qur’an.